Bismillah
Rambut merupakan mahkota seorang wanita, namun bagaimana jika rambut
yang sebagai mahkota itu rontok..? tentu saja akan sangat mengganggu dan
meresahkan. ada beberapa jenis makanan yang bisa mengurangi rambut
rontok diantaranya:
1. Telur dan
Daging Ayam
Protein
sangat dibutuhkan untuk pertumbuhan rambut. Makanan kaya protein adalah daging,
ikan, unggas, produk susu, produk kedelai, dan telur. telur dan unggas
merupakan pilihan terbaik. Telu kaya akan biotin dan vitamin B12, keduanya
penting untuk rambut sehat. Unggas juga mengandung beberapa jenis vitamin B.
2. Ikan dan
Asam Lemak Omega – 3
Mengonsumsi
makanan yang mengandung omega – 3, lemak tak jenuh, menjaga rambut tetap sehat.
Salmon, sarden, halibut, dan marekel kaya akan omega 3. Tidak suka ikan?
Bagaimana dengan kenari dan kacang kedelai.
3. Daging
sapi, tiram, kacang-kacangan, dan biji-bijian
Daging sapi
dan tiram adalah sumber zinc. Kekurangan zinc akan menyebabkan rambut rontok
dengan
cepat. Keluarga kacang seperti almond, mede, dan pecan, kaya akan
protein dan zinc. Sebagai tambahan, alpukat dan minyak zaitun juga kaya vitamin
E yang berguna untuk kesehatan rambut.
4.
Polong-polongan
Rendahnya
zat besi dalam darah akan menyebabkan kerontokan rambut, terutama pada
perempuan. Polong-polongan, seperti kacang hitam, kacang merah, dan lentil,
kaya kaan zat besi dan protein, yang berguna untuk mendapatkan rambut sehat.
5. Sayuran
hijau
Bayam,
brokoli, dan kale banyak mengandung zat besi dan juga vitamin A dan C. Tubuh
memerlukan vitamin A dan C untuk memproduksi sebum atau senyawa berbentuk
minyak yang dikeluarkan oleh folikel rambut. Sebum adalah kondisioner
alami untuk rambut.
Sumber :
Gaya Hidup Sehat
Terimakasih sudah berkunjung semoga bermanfaat
0 komentar:
Post a Comment
Tinggalkan jejak Anda dengan berkomentar yang baik untuk perkembangan blog ini agar menjadi lebih baik dan bermanfaat....
Atas perhatiannya saya ucapkan terimakasih